Topik Windows 8 akan mendominasi
artikel-artikel tips dan trik dalam bulan ini, alasan saya karena sistem
operasi ini masih asing bagi banyak pengguna, selain karena tampilannya
yang berbeda juga karena tempat menu-menunya juga sangat berbeda,
istilah-istilah yang dahulu ada di Windows 7 bahkan jarang ditemukan di
Windows 8 ini.
Dengan alasan itulah mengapa saya sebagai
penulis memutuskan untuk mengangkat topik tips dan trik yang lebih
dominan membahas sistem operasi Windows 8. Dan kali ini saya akan
memberikan tips bagaimana cara Cara Memilih Sistem Operasi Default di
Windows 8 Secara Otomatis Versi 1. Lagi-lagi pakai versi ya?… Iya,
sengaja begitu karena kalau saya gabung menjadi tidak menarik dan juga
sebagai pengaya postingan di blog FnC.
Tips ini sangat cocok bagi Anda yang mempunyai lebih dari satu sistem operasi Windows 8,
atau menggunakan sistem dual atau multi boot system. Dengan memilih
sistem operasi default maka Anda mempersingkat kinerja sistem pada saat
Startup screen berjalan.- Langkah awal Anda buka Startup Options screen kemudian klik Choose default or other options.
- Kemudian pada layar berikutnya klik Choose a default operating system.
- Pilihlah salah satu sistem operasi yang ingin Anda jadikan sebagai sistem default, sehingga setiap kali komputer dihidupkan maka sistem itulah yang akan digunakan seterusnya sampai Anda rubah ke yang lain. Lakukan verifikasi jika sistem meminta Anda pada saat pergantian sistem operasi.
- Dan selesai, tutup jendela dan ulangi langkah pertama hingga kemudian Anda dapat menemukan keterangan sistem operasi default Anda seperti yang terlihat pada gambar di bawah ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar